Jumat, 05 April 2013

Beipiaosaurus

 

Sekarang kita akan bahas Beipiaosaurus ya...

Beipiaosaurus adalah dinosaurus jenis Therizinosauridae, yang umumnya memiliki cakar besar pada kaki depannya. Beipiaosaurus sangat kecil bila dibandingkan kerabatnya, Therizinosaurus yang berukuran 7 meter. Beipiaosaurus mempunyai semacam paruh tak bergigi. Lebih jauh ke dalam mulut, terdapat 2 gigi untuk mengunyah tanaman. Ia berjalan dengan 2 kaki. Uniknya, jenis Therizinosauridae adalah anggota  Theropoda umumnya memakan daging. Namun, pada jenis Therizinosauridae, kemungkinan besar mereka adalah pemakan tumbuhan, bukan daging. Dibawah ini beberapa faka mengenai Beipiaosaurus.

 

Arti nama: Beipiaosaurus berarti "Kadal dari Beipiao", kota di dekat tempatnya ditemukan.
Penemu: Xu, Tang, dan Wang tahun 1999
Klasifikasi: Saurischia, Theropoda, Therizinosauridae
Tempat: Ditemukan di Asia
Dimensi: Panjang: 2,20 m, tinggi: 90 cm. berat: 85 kg
Makanan: Kemungkinan Herbivora

Tidak ada komentar:

Posting Komentar